Rumahnya Didatang Orang Minta Sumbangan, Nikita Mirzani Mencak-mencak: Saya Bukan Pemerintah, Kalau Nggak Punya Uang Jangan Minta Saya!

Minggu, 05 April 2020 | 14:30
IG @nikitamirzanimawardi_17

Nikita Mirzani geram lantaran banyak orang mendatangi rumahnya untuk meminta sumbangan

WIKEN.ID -Baru-baru ini Nikita tampak kesal dan murka dengan orang-orang yang terlihat mengantri di depan rumahnya.

Kedatangan mereka ke rumah si Nyai, rupanya untuk meminta uang dan sumbangan dari artis yang dikenal sering membantu orang susah itu.

Sebelumnya diketahui Nikita Mirzani telah menyumbangkan uang 100 juta rupiah dari kantong pribadi dan baju APD (alat pelindung diri) untuk tim medis yang menangani wabah Corona Covid-19.

Nikita Mirzani pun juga pernah memberikan uang tip Rp 1 juta kepada driver ojol yang mengantarkan orderan kerumah dia.

Baca Juga: Nikahi Ibunya Sendiri Hingga Susul Sampai ke Penjara dan Ikut Jalani Masa Hukuman Bersama, Intip Kabar Artis Tampan Ini, Sudah Bebas?

Kebaikan yang dilakukan Nikita Mirzani itu nampaknya membuat masalah baru pada dirinya.

Banyak warga-warga yang rela mengantri di depan rumah Nikita Mirzani untuk meminta sumbangan.

Bahkan ada juga yang sampai rela menggadaikan sertifikat, lho.

Hal tersebut bikin Nikita Mirzani murka dan marah-marah, nampak di fitur InstaStory Instagram pribadinya, Sabtu (4/4/2020).

Baca Juga: Dulu Dianggap Gila Gara-gara Videonya, Artis Ini Sindir 'Warga' Tik Tok

Nikita Mirzani sampai terkejut melihat kerumunan orang yang berada di depan rumah.

"Astaghfirullah, orang-orang pada kenapa sih, kantor gue sampe banyak banget (orang) tiap hari, Gue nolong kalo mau nolong Ya Allah Pak RT, Tolong!," ujar Nikita Mirzani.

Melihat hal tersebut, mantan istri Dipo Latief ini geram dan bahkan sampai mengunggah kegeramannya ke media sosial.

Instagram/nikitamirzanimawardi17

Unggahan Nikita Mirzani

"Dengerin pada semua orang ya, yang nggak punya uang atau ga punya kerjaan nih ya!, Lama-lama gue emosi! Gak usah pada ke kantor gue di sini ya, di sini bukan tempat kalian untuk minta duit!," ujar Niki penuh kekesalan.

Baca Juga: Antara Menantu dan Mantan Pacar Sang Putra, Ini Beda Perlakuan dari Ibunda Reino Barack pada Luna Maya dan Syahrini

Menurutnya, ia akan membantu orang yang membutuhkan apabila hatinya tergerak, bukan karena banyak massa berkerumun meminta sumbangan.

"Kalaupun gue mau kasih uang itu hak dari hati gue sendiri, karena gue mau bantu!, Bukan kalian berbondong-bondong ke sini, ngantre sampai 30 orang lebih, sinting!," lanjutnya.

Ternyata tak hanya meminta sumbangan, bahkan ada warga yang datang untuk menggadaikan sertifikat rumahnya kepada Nikita Mirzani juga.

Baca Juga: Kabar Baik Kembali Datang, Obat Avigan dan Klorokuin Didatangkan Pemerintah untuk Atasi Covid-19, Ini Dia yang Perlu Anda Ketahui!

"Buat kalian semua ya, mau rombongan, bawa anak, terserah aja sampai kalian semua ke sini minta sumbangan, minta duit, mau gadai sertifikat atau apapun itu, keluh kesah sampai n angis,Saya gak peduli!," ujarnya penuh emosi.

Bahkan Niki mengancam akan melaporkan orang-orang yang mendatangi rumahnya kepada pihak kepolisian.

Lantaran, ia merasa kenyamanan dan keamanannya sangat terganggu.

Instagram/nikitamirzanimawardi17

Nikita Mirzani murka banyak yang minta bantuan padanya

Selain itu wanita 34 tahun ini mengatakan jika ia bukanlah pemerintah yang siap membantu warganya yang tengah mengalami kesusahan.

Baca Juga: Gara-gara Handuk, Gadis Belia Ini Alami Hal Mengerikan Hingga Buat Sang Ibu Pingsan Saat Melihatnya

"Saya bukan pemerintah jadi kalau kalian nggak punya uang, jangan minta ke saya!, Kalau saya membantu orang itu ikhlas dan dari hati yang paling dalam,

Bukan di paksa kalian berbondong-bondong datang ke sini ngantre minta duit!," ujarnya.

Nikita Mirzani bahkan mengatakan jika ia bekerja untuk menafkahi dirinya dan akan membantu jika hatinya tergerak.

"Saya juga kerja sendiri, cari duit sendiri, kalau saya mau bantu orang itu pakai hati, bukan dipaksa! Paham ya!," pungkasnya. (*)

Baca Juga: Blak-blakan Soal Mantan yang Gagal Dinikahinya, Vicky Prasetyo Kenang Zaskia Gotik, Resmi Pacaran Kala Peertama Kali Bertemu

Editor : Amel