WIKEN.ID -Siapa yang tak kenal dengan penyanyi dangdut satu ini.
Ya, nama Jenita Janet mulai menjadi penyanyi dangdut dengan bergabung ke grup musik Duo Racun.
Namun, ketidakcocokan akhirnya Jenita Janet memilih hengkang dari grup musik tersebut.
Kini seperti yang diketahui Jenita Janet mantap bersolo karier.
Namanya pun muali dikenal setelah merilis single pertamanya yang berjudul 'Direject'.
Tak hanya single pertamanya yang bagus, Jenita Janet kerap tampil unik dengan gaya rambut dan busana warna-warni.
Nah, beberapa waktu lalu datang kabar kurang mengenakan dari Jenita Janet tentang rumah tangganya.
Dikutip dari Tribun Style, Perceraian penyanyi dangdut Jenita Janet dengan Alief Hedy hingga kini masih dalam proses.
Meski begitu, Jenita mengatakan dirinya tidak trauma dengan pernikahan dan ingin kembali membangun rumah tangga.
Hal tersebut diungkap Jenita Janet dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo 'EXCLUSIVE! HATI KE HATI! INI TERNYATA PENYEBAB PERCERAIAN JENITA JANET! 123 Jawab Semuanya' pada Jumat (24/01/2020).
"Aku harus punya pendamping lagi. Aku nggak mau sendiri," kata Jenita Janet.
Tidak hanya itu, pelantun lagu Direject tersebut juga mengatakan ingin memiliki anak.
"Aku pengen punya anak. Diumur aku yang sekarang sudah dewasa ini udah saatnya aku kasih cucu ke orangtua aku," ucapnya.
Jenita lantas membeberkan kriteria lelaki yang diidamkannya.
Dirinya ingin mencari sosok pendamping hidup yang memberikan ketenangan batin.
"Sebenarnya aku mau cari calon suami, yang kemarin bukan nggak bahagia.
Bahagia banget. Aku mungkin lebih (mencari) ketenangan batin," tutur Jenita Janet.
Jenita mengatakan ingin suami yang bisa menjadi sandarannya untuk hidup.
"Aku pingin seorang lelaki yang memberikan sandaran dan membuat aku yakin bahwa aku nggak usah khawatir dengan dunia ini.
Biarkan aku yang dampangi kamu," ujar Jenita Janet sembari berkaca-kaca.
Melansir dari Wartakota, Majelis Hakim Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, mengabulkan gugatan cerai pedangdut Jenita Janet (32), Selasa (17/3/2020).
Putusan hakim itu mengakhiri prahara rumah tangga Jenita Janet dan Alief Hedy Nurmaulid.
Dendy Zuhairil, kuasa hukum Jenita Janet, mengatakan, kliennya sedih ketika mendengar putusan majelis hakim.
"Jenita Janet sedih, tapi ini yang diinginkan. Dia berterima-kasih kepada hakim sudah mengabulkan gugatannya," kata Dendy Zuhairil.
Sebelum resmi bercerai, Jenita Janet mampu mempertahankan pernikahannya bersama Alief selama 10 tahun.
"Dia (Jenita Janet) ingin menenangkan diri dulu, sampai putusannya inkrah (berkekuatan hukum tetap)," ucap Dendy Zuhairil.
Saat sedang menenangkan diri setelah pernikahannya kandas, Jenita Janet justru dikabarkan sedang dekat dengan Vicky Prasetyo.
Dendy Zuhairil mengaku tidak tahu kabar tersebut.
"Tapi saya sempat dengar (di persidangan) bahwa (Jenita Janet) disebutkan dekat sama pria lain," kata Dendy Zuhairil.
Soal kabar tersebut, Dendy Zuhairil meminta Jenita Janet menahan diri supaya tidak dekat dulu dengan pria lain, termasuk Vicky Prasetyo.
"Siapapun yang sedang mendekati, tunggu dulu sampai 14 hari setelah putusannya inkrah," ujar Dendy Zuhairil.
Apakah bernar Jenita Janet akan jadi istri ke-25 Vicky Prasetyo?
Sejak bertita ini ditayangkan, belum ada kabar lanjutan dari keduanya.(*)