Sempat Merasa Minder, Viral Kisah Driver Ojol Nikahi Penumpang Cantik, Cintanya Berawal Sejak Pandangan Pertama

Rabu, 11 Maret 2020 | 18:30
Kompas.com

Viral! Driver Ojol Nikahi Penumpang Cantik, Jatuh Cinta Sejak Pandangan Pertama

WIKEN.ID -Baru-baru ini, Viral di Media Sosial kisah pengemudi ojek online (driver ojol) yang menikahi perempuan cantik pelanggannya.

Pada hakekatnya, hidup, mati, rezeki, dan jodoh merupakan sebuah rahasia ilahi yang tak pernah kita tebak begitu saja.

Empat perkara tersebut telah dituliskan dan semua sudah digariskan sesuai dengan kehendak Tuhan.

Termasuk dengan jodoh atau teman hidup.

Baca Juga: Satu Pasien Covid-19 di Indonesia Meninggal Dunia, Kondisinya Sakit Berat Saat Masuk Rumah Sakit

Bicara mengenai jodoh, kita tidak pernah tahu bagaimana misterinya.

Ada orang yang telah lama menjalin hubungan dan telah mantap untuk menikah, namun akhirnya gagal.

Ada juga orang yang sebelumnya tak saling mengenal, tak saling menyapa, namun akhirnya bersatu dalam pernikahan.

Jatuh cinta pada pandangan pertama, kira-kira begitulah perasaan yang menggelora di hati Abdul Azis manakala pertama kali melihat Ananda Afriski.

Baca Juga: Pernah Tersandung Kasus Narkoba, Hamil di Luar Nikah, Hingga Alami KDRT, Kini Mantan Roger Danuarta Umumkan Kabar Bahagianya!

Abdul Azis mengatakan, sejak bertemu dengan sang wanita tersebut, ia langsung jatuh hati.

"Awal bertemu dengan Nanda itu tahun lalu, tepatnya Mei 2019," kata Azis saat dihubungi Kompas.com, Rabu (11/3/2020).

Azis menceritakan petemuannya diawali pada saat ia melakukan aktivitasnya di pagi hari sebagai driver ojol.

"Saya biasanya nge-bid di daerah Summarecon Mal Serpong (SMS) dan saya kalau sebelum siang itu suka narik di daerah perumahan Medang Lestari, dan layaknya driver lain ketika dapet orderan langsung jemput ke lokasi," lanjutnya.

Baca Juga: Menyesal Pernah Jadian Dengan Laudya Cynthia Bella, Raffi Ahmad Ungkap Wanita yang Ia Ingin Pacari Saat SMA

Azis mengungkapkan, awal dirinya mengantar Nanda adalah pada saat hendak mengantar kerja dari perumahan Medang Lestari menuju ke SMS.

Setelah sampai di SMS itulah Azis mulai tertarik dengan Nanda karena parasnya yang cantik.

"Tapi sempat merasa minder karena status saya hanya ojol. Saya coba ajak dia ngobrol biar enggak bete di perjalanan," katanya lagi.

Bermula dari obrolan itu, ternyata saudara dari Nanda adalah temannya sewaktu Praktik Kerja Lapangan (PKL) terdahulu.

Baca Juga: Tiga Orang Tewas Santap Ikan Buntal, Racunnya Ikan Buntal 1000an Lebih Kuat dari Sianida

Hingga pada akhirnya, ia mengajak Nanda untuk berlangganan ojek dengannya.

"Namanya lelaki pasti punya banyak cara agar tidak kehilangan jejak sesorang yang kita sayangi," ujar Azis.

Azis mengungkapkan, Nanda pun menyetujui penawarannya tersebut, dan dengan pembayaran seminggu sekali.

Seiring berjalannya waktu, kurang lebih selama empat bulan, ia terus memberikan perhatian kepada Nanda.

Baca Juga: Dianggap Sebagai Anak Angkat, Akhirnya Ruben Onsu Ungkap Status Sebenarnya Betrand Peto

"Saya juga memberanikan diri untuk menyatakan cinta, tapi ditolak. Dia bilang kalau punya niatan serius disuruh bilang ke orangtuanya," terang Azis.

Sebagai tanda bukti keseriusannya, Azis akhirnya mengkhitbah Nanda dan pada bulan September 2019, ia melamarnya dan menentukan tanggal dan waktu pernikahan.

"Alhamdulillah pernikahan berlangsung pada hari Jumat, 6 Maret 2020. Dan resepsi hari Minggu, 8 Maret 2020," tutupnya.

Kisah viralnya pun juga diunggah dalam akun instagram @newdramaojol.id.

Hingga hari ini Rabu (11/3/2020) siang, unggahan tersebut telah disukai lebih dari 3.000 kali. (*)

Baca Juga: Kisahnya Bak Romeo dan Juliet, Suami Istri Bunuh Diri dan Tinggalkan Surat Wasiat, Isinya Menyayat Hati

Editor : Amel

Sumber : Kompas.com