WIKEN.ID - Ada banyak film yang tayang di bioskop menjelang akhir tahun 2019 ini.
Salah satunya adalah film yang tayang pada 4 Desember lalu, Jumanji: The Next Level.
Film Jumanji: The Next Level ini kembali menyajikan petualangan Dwayne Johnson dan kawan-kawan.
Jumanji: The Next Level merupakan film sekuel kedua setelah pada tahun 2017 silam tayang sekuel pertama berjudul Jumanji: Welcome to The Jungle.
Sekuel kedua ini masih mengusung genre aksi, komedi, dan petualangan.
Menariknya, petualangan yang disuguhkan pada sekuel kedua ini lebih baru dan segar.
Bermula dari kegelisahan Spencer (ALex Wolff) setelah menjalani kehidupan barunya, pemainan Jumanji kembali mengumpulkan Martha (Morgan Turner), Fridge (Ser'Darius Blain) dan Bethany (Madison Iseman) yang sebelumnya menjalani kehidupan masing-masing setelah peristiwa Welcome to The Jungle.
Martha, Fridge, dan Bethany pada awalnya hanya berniat untuk menyelamatkan Spencer yang terjebak dalam permainan.
Namun, mau tidak mau, mereka harus ikut menyelesaikan permainan yang justru menawarkan petualangan yang mendebarkan.
Sesuai judulnya, permainan Jumanji kali ini bukanlah permainan yang sama seperti sebelumnya.
Ada berbagai rintangan dan musuh baru yang perlu mereka hadapi.
Petualangan menjadi semakin mendebarkan ketika mereka harus kehilangan nyawa berkali-kali.
Jumanji: The Next Level sendiri, meski memuat cerita petualangan yang cukup baru dan segar, alur ceritanya cukup mudah ditebak.
Namun, tampilan film dalam layar 'lebar' membuat petualangan para pemain Jumanji terasa nyata.
Tampilan ini tersaji dalam platform sinematik Screen X CGV yang memberikan pengalaman menonton hingga 270 derajat.
Artinya, tayangan film menjadi lebih luas hingga ke dinding samping kiri dan kanan.
Alih-alih hanya menonton keseruan petualangan para pemain dalam Jumanji, dengan tampilan Screen X CGV penonton seolah ikut dalam petualangan tersebut.
Tampilan layar 'lebar' Screen X CGV membuat penonton seperti menyatu ke dalam bagian film.
Dengan begitu, menonton Jumanji: The Next Level dengan layar 'lebar' Screen X CGV ini memungkinkan penonton menikmati pengalaman sinematik yang baru. (*)