WIKEN.ID -Hamster dikenal sebagai hewan peliharaan yang suka diemong dan penuh dengan rasa ingin tahu.
Namun, ketika satu lembaga menerima seekor hamster yang tidak bisa lagi dirawat oleh pemiliknya, staf harus membuat beberapa pengaturan unik.
Hal ini dilakukan ntuk membuat penghuni baru mereka lebih nyaman.
Hamster yang dibawa ke Oregon Humane Society berbeda dari hamster lain.
Hewan mungil ini menderita anomali genetik yang membuatnya tidak menumbuhkan bulu.
Seorang anggota staf juga memperhatikan bahwa hamster kecil, yang bernama Silky, tampaknya menggigil kedinginan.
Ketiadaan bulu itu berpengaruh dengan kemampuan hewan kecil mengatasi suhu dingin.
Selain karena adanya kondisi khusus, bulu hamster bisa rontok karena perkelahian kecil dnegan hamster lainnya.
Kehilangan bulu juga sering terjadi pada hamster yang lebih tua.
Dimulai di sekitar perut dan kemudian menyebar ke dada dan anggota tubuh.
Untungnya bagi Silky, salah satu anggota staf di Oregon Humane Society tahu cara merajut.
Ia membuatkan hamster mungil itu sweater untuk membuatnya tetap hangat.
Silky tampak menggemaskan mengenakan sweater rajutan itu.
Dengan menggunakan sweater itu, diharapkan hewan mungil tersebut tak lagi menggigil.
Meskipun sweater itu berguna untuk Silky, staf mencoba untuk membuatnya tetap hangat di sebagian besar waktu untuk membiarkan kulitnya yang halus bernafas dan membuatnya tidak memakan sweter itu.
Silky juga diberi makan diet tinggi protein untuk membantu tubuhnya menghasilkan lebih banyak panas.
Staf di Oregon Humane Society juga berusaha membantu Silky kecil pulih dari infeksi mata.
Dengan begitu, diharapkan Silku dapat diadopsi oleh seseorang yang akan mencintainya dan memenuhi kebutuhan uniknya.
Meskipun Silky tidakberbulu, staf masyarakat yang berperikemanusiaan melaporkan bahwa ia masih menikmati waktu bermain dan pelukan.
Umumnya, hamster adalah hewan peliharaan ideal karena mereka lembut dan mudah dirawat.
Hamster memiliki penglihatan yang sangat buruk.
Kelenjar aroma di punggung mereka mengeluarkan bau yang mudah dikenali.
Gigi hamster terus tumbuh, untuk itu hewan ini akan terus mengunyah kayu atau ranting agar membuat gigi mereka pendek.
Tanpa sesuatu untuk dikunyah, gigi mereka akan tumbuhterus menerus sehingga akan melukai atap mulut dan bibir. (*)