WIKEN.ID - Menjadi seorang vegan bisa jadi pilihan yang sulit bagi beberapa orang.
Terutama bagi mereka yang senang beragam makanan, termasuk daging hewan.
Tetapi, apa yang terjadi ketika sesuatu di luar dugaan terjadi dan mengubah kita menjadi seorang vegan, dari sebelumnya memakan apa saja termasuk daging?Kasus ini adalah salah satu yang akan membuat kita menjadi vegan jika kita memang seorang penyayang binatang.
Seorang wanita di Vietnam membeli telur bebek sebanyak dua lusin dan meletakkannya di dapur.
Baca Juga: Tampilkan Tutorial Aneh, Video Ini Viral Karena Berhasil Ubah Ukuran Telur Jadi Lebih Besar
Dia sengaja membeli telur dalam jumlah banyak untuk stok makanan.
Ia juga ingin menjaga agar tingkat energinya naik selema musim panas.
Ia berencana membuat 'balut', makanan yang sebagian besar dinikmati di Thailand, Kamboja dan Vietnam.
Resepnya terdiri dari embrio burung yang sedang berkembang, yang biasanya dibuat dari telur bebek.
Setelah wanita ini menyimpan telur bebeknya di dapur, hal tak terduga terjadi.
Rencana hanya rencana ketika cuaca berkata lain.
Suhu di Vietnam yang meningkat saat itu menyebabkan telur menjadi 'matang'.
Vietnam seperti oven hidup di mana suhu di kota-kota seperti Hanoi di atas 30 derajat, sedangkan Ho Chi Minh mendekati 40 derajat.Wanita itu mendapatkan kejutan ketika dia melihat bebek kecil menetas dari telur yang dibelinya.
Kejutan yang manis adalah bahwa semua 24 telur menetas dan 24 bebek lahir.
Dan semua telur yang menetas mengeluarkan 24 anak itik yang menggemaskan.
Setelah rencana memakan 'balut' nampaknya tak lagi memungkinkan, dan wanita itu tak tega memakan bebek-bebek yang menggemaskan, ia memiliki masalah yang jauh lebih besar: apa yang akan dia lakukan dengan 24 bebek?
Pada akhirnya, dia mencari bantuan rekan-rekannya, yang membantu dengan mengadopsi beberapa, sehingga memberikan akhir yang bahagia untuk teman-teman berbulu lucu ini! (*)