Listrik Mati, Viral Video Pasangan Menikah Pakai Lilin, 'Berasa Lagi di Rumah Dukun'

Senin, 05 Agustus 2019 | 10:00
@menmog1

Listrik Mati, Viral Video Pasangan Menikah Pakai Lilin, 'Berasa Lagi di Rumah Dukun'

WIKEN.ID -Sebuah video mendadak viral setelah menampilkan acara resepsi pernikahan yang terganggu akibat mati listrik.

Nampak dalam video, resepsi pernikahan akhirnya menggunakan lilin untuk penerangan.

Video itu diunggah oleh akun Twitter @menmog pada Minggu (4/8).

Sebelum mengunggah video, akun tersebut mengunggah foto selfie bersama sang istri.

"payah @pln_123, gue lagi acara nikahan malah di keja #matilampu

Cijantung Jakarta Timur

hadeh," tulis akun @menmog1.

Setelah unggahan foto, ia membagikan video yang menunjukkan gelapnya acara resepsi pernikahannya.

Baca Juga: Menantang Maut, Lihat Video Aksi Petugas Listrik Asik Tidur Siang Berjamaah di Atas Sutet Setinggi 50 Meter!

Selain nampak lilin yang dinyalakan saat acara resepsi pernikahan, terlihat juga sang istri yang sudah mengenakan riasan dan baju pengantik mengayunkan kipas lantaran kepanasan dan tak bisa memakai kipas angin.

Hal ini terjadi lantaran sejumlah daerah di Jabodetabek mengalami mati listrik sejak pukul 11:48.

Mati listrik terjadikarena terdapat gangguan di Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) 500 KV Ungaran-Pemalang.

Plt Direktur Utama PLN Sripeni Inten Cahyani menceritakan kronologi kejadian pemadaman listrik (black out) di wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten.

"Jadi pukul 11.45 WIB detik ke-27, SUTET Ungaran-Pemalang terjadi gangguan pada sirkuit 1, kemudian disusul pada sirkuit 2. Akibatnya terjadi penurunan tegangan yang menyebabkan jaringan SUTET Depok dan Tasikmalaya mengalami gangguan. Ini yang menjadi pemadaman awal," kata Sripeni Inten Cahyani di Depok, Minggu (4/8/), dilansir Kompas.com

Di saat yang sama, listrik di daerah Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Bali tetap berjalan normal.

Kemudian, pukul 11.48 WIB daerah Jawa Barat dan DKI Jakarta padam secara serentak.

"Saat itu kami manajemen PLN mengawal langsung proses recovery dari kantor pusat pengatur beban," cerita Inten.

@menmog1

Listrik Mati, Viral Video Pasangan Menikah Pakai Lilin, 'Berasa Lagi di Rumah Dukun'

Baca Juga: Viral Pedagang Siomay Keliling, Ternyata Mantan Miliarder dengan Penghasilan 2 Miliar per Tahun! Ini Video Kisahnya

Recovery itu dilakukan dengan cara memasok aliran listrik dari Jawa Timur yang tidak terdampak ke PLTA Saguling dan PLTA Cirata yang berfungsi sebagai penstabil daya dan tegangan.

Kedua PLTAitu berfungsi untuk mengirimkan pasokan listrik dari Timur ke Barat menuju PLTU Suralaya melalui GITET Cibinong, Depok, Gandul, Lengkong, Balaraja dan Suralaya.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan kondisi pada hari ini, dan saat ini semua upaya dikerahkan untuk merecovery sistem Jawa -Bali secara keseluruhan, khususnya Area Jawa Barat, Banten dan DKI," pungkas Inten.

Akibat pemadaman tersebut, tagar 'Mati Lampu' menjadi trending di Twitter, Minggu (4/8).

Unggahan akun Twitter @menmog1tentang resepsi pernikahannya itu pun menjadi salah satu yang meramaikan tagar tersebut.

Dalamunggahan videonya, ia menulis:

"Situasi Saat ini...Cijantung, Jakarta Timur..

Acara Resepsi berasa lagi di rumah dukun karna #matilampu

@pln_123 ayodong cepetan, gerah bet ini... "

Setelah membagikan video saat resepsi pernikahan, akun ini juga membagikan video setelah listrik menyala dan acara resepsi selesai.

Baca Juga: Terlalu Menikmati Lagu Didi Kempot, Reaksi Malu-malu Jokowi Dilirik Ibu Iriana Saat Ikutan Nyanyi Jadi Sorotan, Ini Videonya

"Akhirnya Sudah tidak lagi #matilampu

terima kasih @pln_123 ,

Kondisi saat ini acara Nikahan sederhana kami Cijantung Jakarta Timur.." tulis @menmog1.

Lihat videonya di sini:

Editor : Rebi

Baca Lainnya