WIKEN.ID -Ketika Pall Sigurdsson dan teman-temannyamelakukan ekspedisi menyelam di perairan Lembeh, Sulawesi Utara, Indonesia bulan Desember lalu, mereka tidak tahu bahwa mereka akhirnya akanmenjadi "makelar" untuk makhluk laut kecil yang sangat membutuhkan rumah baru.
Saat menjelajahi dekat dasar laut, Sigurdssonmelihat gurita kelapa kecil yang berlindung di dalam gelas plastik bening.
Ia menemukan gurita kecil itu sekitar 20 meter di bawah laut.
Melihat sampah yang mengotori pemandangan bawah laut cukup menyedihkan, tetapi Sigurdsson menyadari bahwa bagian khusus dari sampah ini membahayakan nyawa secara langsung.
Baca Juga: Karma Karena Berusaha Memakan Hidup-hidup, Vlogger Ini Akhirnya 'diserang' Gurita
Tidak hanya gagal menyembunyikan tubuh gurita secara memadai, setiap predator yang mencari makanan yang mudah kemungkinan akan berakhir dengan menelansampah gelas plastikitu juga.
Jadi, Sigurdsson dan kelompoknya mulai bekerja.
Mereka menghabiskan sisa waktu menyelam mereka menjelajahi dasar laut untuk mendapatkan rumah yang lebih pas untuk gurita kecil.
Mereka dengan lembut menawarkan cangkang kerang yang berbeda kepada gurita sampai ia menemukan satu yang sesuai dengan keinginannya.
Waktu adalah hal yang penting selama misi berburu rumah kecil ini.
Ini karena persediaanoksigen kelompok itu segera berkurang, tetapi untungnya hewan itu akhirnya memilihnya.
"Gurita kelapa terkenal karena sangat pilih-pilih tentang cangkang mana yang mereka simpan," tulis Sigurdsson dalam keterangan videonya. "Jadi, kami harus mencoba dengan banyak kerang yang berbeda sebelum menemukan satu yang dapat diterima."
Sigurdsson mengunggah video yang merekam proses gurita kecil itu memilih rumahnya di akun YouTube miliknya pada 25 April lalu.
Baca Juga: Miris, Sampah Kantung Plastik dan Bungkus Permen Ditemukan di Bagian Laut Terdalam Palung Mariana
"Kami menghabiskan seluruh penyelaman dan sebagian besar oksigen kami menyelamatkan gurita ini dari apa yang pasti akan menjadi nasib kejam," tulisnya di keterangan video.
"Gurita kelapa, juga dikenal sebagai gurita berurat, dilahirkan dengan naluri untuk melindungi diri dengan membuat rumah dari kelapa atau kerang. Namun individu ini telah terjebak oleh naluri mereka dan telah membuat rumah darigelas plastik yang mereka temukan di bawah air," lanjutnya.
Gurita itu sekarang aman, tetapi sayangnya, masalah polusi di habitatnya tidak dihadapi olehnya sendirian.
"Kami cenderung berfokus pada polusi plastik karena bagian yang mengapung dan mudah dilihat, dan memahami seberapa buruknya," kata Sigurdsson kepada The Dodo. "Aku menghabiskan banyak waktu menyelam di dasar lautan di seluruh dunia, dan jumlah sampah di dasar juga sangat besar."
Baca Juga: Viral, Foto Sampah Plastik Bungkus Indomie Berusia 19 Tahun
Setiap tahun, sekitar 4,8 hingga 12,7 metrik ton plastik masuk ke lautan bumi setiap tahun, membahayakan nyawa hewan yang tak terhitung jumlahnya.
Skala besar itu seolah tidak dapat dipahami, meskipun dengan sedikit keberuntungan, kisah pengalamanrumah untuk makhluk kecil ini benar-benar akan mendorong masalah inike permukaan.
Inilah video proses manisgurita menemukan rumah yang pas untuknya: