Selain Menerkam Seorang Pria yang Tengah BAB di Luar Rumah, Macan Tutul Ini Juga Menyeret Bayi yang Tengah Tertidur Hingga Tewas

Sabtu, 11 Mei 2019 | 13:00
Kompas

Ilustrasi Macan Tutul India

WIKEN.ID - Beberapa waktu lalu seorang pria di India dilaporkan tewas setelah diterkam oleh macan tutul ketika sedangbuang air besar di luar rumahnya.

Macan tutul diduga menerkamnya ketika pria yang bernama Ram Swaroop Meena ini sedang Buang Air Besar (BAB) di luar rumahya di desa Kishori, distrik Rajasthan Alwar pada Sabtu malam waktu setempat (4/5/2019).

Dilaporkan Daily Mail Selasa (7/5/2019), tim penyelamat yang melakukan pencarian menemukan jenazah pria berusia 45 tahun itu pada keesokan harinya (5/5/2019).

Pemeriksaan portmortem dilakukan dengan polisi mendaftarkan kasus itu sebagai kematian yang tidak wajar sehingga dibutuhkan penyelidikan lebih lanjut.

Baca Juga : Trending di YouTube! Zayn Malik dan Zhavia Ward Berduet Hadirkan Versi Baru

Baca Juga : Miliki Selera Fashion dan Kerap Memakai Busana Sama, Duo Ibu dan Anak Laki-laki Asal Thailand Ini Sukses Jadi Selebgram

Polisi langsung menyadari Meena dibunuh oleh macan tutul ketika mereka melihat ada jejak cakar di dekat lokasi penemuan jenazah.

Polisi hutan kemudian memasang perangkap untuk menangkap hewan itu.

Kabar kematian Meena diketahui setelah seorang bayi berumur sembilan bulan ditemukan tanpa kepala.

Diyakini, bayi itu diterkam macan tutul saat tidur di samping ibunya April lalu.

Dhaval Rathwa diserang ketika tidur di rumahnya kawasan Zari sekitar pukul 04.00 waktu setempat pada 16 April.

Macan tutul yang diketahui berumur delapan tahun itu menerkam Dhaval dan menyeretnya dari ranjang.

Jenazahnya baru ditemukan beberapa hari kemudian.

Baca Juga : Minarni Soedarjanto, Ratu Bulu Tangkis Indonesia yang Hiasi Google Doodle

Baca Juga : Elvia Cerolline Dituding Merebut Cinta Billy Syahputra dari Hilda, Ternyata Sudah Miliki Panggilan Kesayangan!

Ranger dari Departemen Kehutanan Negara Bagian Gujarat menangkap kucing besar itu pada dini hari besoknya menggunakan perangkap yang dipasangi umpan.

Pada 26 Maret lalu, Shrutika Thit diterkam ketika sedang memanen jagung bersama neneknya Kusum Kaduskar di desa Sakori, Negara Bagian Maharashtra, pukul 17.00.

Juru bicara desa Vinod Modhave mengungkapkan tangisan Shrutika segera disadari oleh sang nenek.

Kaduskar kemudian meminta pertolongan warga desa yang bergegas mengejar macan tutul itu.

Mereka melempari macan tutul tersebut menggunakan batu yang membuatnya melepas Shrutika.

Bocah lima tahun itu segera dilarikan ke rumah sakit, namun dinyatakan tewas akibat luka di leher.

Pejabat setempat mengutarakan terdapat setidaknya 12.000 sampai 14.000 ekor macan tutul di seluruh India.

Tidak dibeberkan secara pasti berapa jumlah manusia yang dibunuh oleh macan tutul. Namun pejabat lokal menjelaskan setiap tahun terdapat ratusan kematian.

(*)

Editor : Pipit