WIKEN.ID- Ambulan memang menjadi kendaraan penyelamat.
Bahkan di jalan raya yang padat, pengguna jalan yang lain diharuskan membuka jalan untuk ambulan.
Terutama ketika sedang ada pasien yang membutuhkan penanganan cepat yang ada di bawahnya.
Inilah mengapa ambulan termasuk kendaraan penolong.
Namun terkadang ambulan juga harus menempuh perjalanan yang berat dan cenderung ekstrim ketika sedang bertugas.
Seperti yang diunggah oleh akun instagram @makassar_iinfo yang mengunggah video mobil ambulan melewati terjangan banjir.
Terlihat dari caption yang disertakan, mobil ambulan ini sedang membawa pasien seorang ibu hamil.
Selain ambulan, tidak ada satupun kendaraan yang berani untuk menerjang banjir.
Diketahui bahwa ambulan ini dikemudikan oleh Petugas Puskesmas Bulu Mario, Sarudu, Pasangkayu.
Beberapa orang yang ada di ambulan ini harus bertaruh nyawa melintasi banjir setinggi 1 meter lebih di Jalan Trans Sulawesi Desa Lariang, Kecamatan Tikke Raya.
Video ini disertai dengan caption:
"menegangkan... Video ketika Tuhan menyelamatkan mobil Ambulance ini dari terjangan banjir..Mobil Ambulance ini membawa pasien seorang ibu hamil...Lihatlah mobil ambulance ini bisa selamat dari terjangan banjir, bahkan semua mobil tak ada yang berani lewat...Demi menjalankan tugas mengantar Pasien ke Rumah Sakit, Petugas Puskesmas Bulu Mario,Sarudu, Pasangkayu harus bertaruh nyawa melintasi banjir setinggi 1 meter lebih di Jalan Trans Sulawesi Desa Lariang, Kecamatan Tikke Raya. (1/4)"
Baca Juga : Viral Polisi Relakan Motor Dinasnya Ringsek Demi Mengganjal Truk Tronton yang Remnya Blong
Sebelumnya para warga mengingatkan supir untuk berhati-hati dan pelan-pelan ketika mengemudikan mobilnya.
Orang yang ada di dalam mobil itu hanya bisa pasrah sambil berdoa agar mereka selamat.
Baca Juga : Orang Indonesia Ini Ajak Petugas Bagasi Bule di Bandara Amsterdam Ngobrol Asik Pakai Bahasa Jawa!
Sepanjang perjalanan, terlihat derasnya air dan mobil juga sempat terbawa arus air.
Wanita yang duduk di bangku pengemudi juga awalnya sempat panik karena tidak ada mobil besar yang bisa menjadi penunjuk jalan untuk mereka.
Unggahan ini sontak dibanjiri pujian dari warganet, terutama pujian untuk si supir ambulan.
Baca Juga : Inilah Graeme dan Steve, Dua Burung Camar 'Reporter' untuk Kamera Lalu Lintas London
@barumbung_mks berkomentar "makasih pak sopir, jasamu tetap jadi pahlawan bagi keluarga"
@lhisnacwisheng07 berkomentar "Saya Salut Pada petugasnya Mereka Rela korban nyawan mereka demi menyelamatkan Pasiennya.. MasyaAllah Semoga Berkah dan ibu dan calon Ade bayi selamat. Aaminn"
@apriantichatrin berkomentar "Salut sama bapak yang bawa mobil ( superherooooo) bapak kamu kerennnnn"(*)