Viral Video Detik-detik Kapal Pemerinta Vietnam Tabrak Kapal TNI-AL Indonesia di Natuna

Senin, 29 April 2019 | 11:00
instagram.com/indonesian_armedforces

Kapal Pemerinta Vietnam yang menabrak KAPAL TNI AL Indonesia

WIKEN.ID - Tindakan arogansi dan memalukan kembali dilakukan pihak Vietnam.

Kali ini terjadi pada kapal patroli TNI AL, KRI Tjiptadi-381 yang sedang melakukan patroli di utara perairan Natuna, Kepulauan Riau.

Dua kapal pengawas perikanan Vietnam KN 264 dan KN 231 telah dengan sengaja menabrakan diri ke KRI Tjiptadi-381 yang sedang membawa Kapal Ikan Asing (KIA).

Vietnam BD 979 tertangkap melakukan pencurian ikan di perairan Indonesia khususnya wilayah utara perairan Natuna.

Baca Juga : Demam Avengers Endgame, Kucing di Vietnam Ini Berpose Gunakan Kostum Para Superhero Marvel

Dari kejadian ini tidak saja merusak KRI Tjiptadi-381, bahkan KIA Vietnam BD 979 juga mengalami kebocoran hingga akhirnya tenggelam akibat ditabrak kapal pengawasan Vietnam tersebut.

Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Yudo Margono berdasarkan rilis yang diterima Kompas.com membenarkan atas terjadinya insiden tersebut yang terjadi sekitar pukul 14.45 WIB, Sabtu (27/4/2019).

Namun Yudo mengaku 12 ABK dari KIA Vietnam BD 979 yang ditangkap melakukan pencurian ikan di wilayah ZZE Indonesia berhasil ditangkap dan saat ini sudah diserahkan ke Lanal Ranai guna proses hukum selanjutnya.

Baca Juga : Lamborghini yang Baru Dibeli Sejam Meledak, Pria Ini Kembali Alami Sial dengan Mobil Mewahnya

Lebih jauh Yudo menjelaskan kejadian ini bermula saat KRI Tjiptadi-381 melaksanakan Penegakan Hukum di ZEE Indonesia, tepatnya di Laut Natuna Utara terhadap KIA Vietnam BD 979 yang sedang melaksanakan illegal fishing.

Kemudian KRI Tjiptadi-381 menangkap KIA Vietnam tersebut.

Namun KIA tersebut dikawal oleh Kapal Pengawas Perikanan Vietnam yang kemudian berusaha untuk menghalangi proses penegakkan hukum yang dilakukan oleh KRI Tjiptadi-381.

"Dua kapal pengawas perikanan Vietnam melakukan provokasi melalui usaha mengganggu proses penegakkan hukum dengan cara menumburkan kapalnya ke KRI Tjiptadi-381," kata Yudo melalui rilis yang diterima Kompas.com, Senin (29/4/2019).

Baca Juga : Unggah Meme Perbandingan Boyband BTS dan Lelaki Macho, Cinta Laura Dikecam Para Fans

Yudo menambahkan berdasarkan lokasi penangkapan, benar kejadian berada di ZEE Indonesia.

Sehingga tindakan penangkapan yang dilaksanakan oleh KRI Tjiptadi-381 sudah benar dan sesuai prosedur.

"Namun pihak Vietnam juga mengklaim bahwa wilayah tersebut merupakan perairan Vietnam," jelasnya.

Namun demikian Yugo mengaku terkait kejadian ini pihaknya akan menyelesaikan melalui Goverment to Goverment (G to G).

Baca Juga : Viral Video 'Air Terjun' Keluar dari Blok Apartemen Saat Gempa Filipina

Dirinya juga mengaku mengapresiasi personilnya dilapangan untuk selalu menahan diri, guna meminimalisir adanya ketegangan atau insiden yang lebih buruk diantara kedua negara paska kejadian arogansi atau memalukan yang dilakukan kapal pengawas perikanan Vietnam.

"Secepatnya akan kami selesaikan melalui Goverment to Goverment," pungkasnya.

Simak videonya di bawah ini:

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "2 Kapal Pemerintah Vietnam Tabrak KRI Tjiptadi-381 yang Sedang Patroli", pada Senin, 29 April 2019.

Tag

Editor : Hikmah